Kunci Jawaban dan Pembahasan Kumpulan Soal SBMPTN Materi Tenses (Bagian 1)

Berikut adalah kunci jawaban dan pembahasan kumpulan soal SBMPTN / UMPTN Bahasa inggris materi tenses bagian 1. Jika UPers belum melihat soalny, silahkan klik disini.

1. D (attended)
Tenses yang digunakan adalah simple past. Jadi jawabannya adalah bentuk V-2. Jawaban E (were attending) kurang tepat karena tidak ada spesifik time.

2. C (had already started)
Jawaban yang tepat menggunakan past perfect karena menunjukkan kejadian berurutan. "Kami datang ketika film telah dimulai".

3. E (has been declining)
kata kuncinya ada di "since" yang berarti sejak merupakan keterangan waktu untuk perfect tense dan kejadian masih terasa sampai sekaran sehingga tenses yang dipilih adalah present perfect continuous.

4. A (had left)
Kejadian tersebut berurutan. Aku meninggalkan buku kemudian buku tersebut ditemukan oleh Ali.

5. A (has just lost)
Ada kata "look" yang menunjukkan sekarang dia terlihat tidak bahagia. Jadi sebabnya adalah kejadian yang telah (perfect).

6. E (had completed)
Simple past after past perfect (menunjukkan kejadian berurutan).

7. C (have not seen)
Ada keterangan watu since sehingga tenses yang digunakan adalah perfect.

8. C (used to go to school)
Menunjukkan kebiasaan diwaktu lampau. Used to = biasa.

9. D (has frustrated)
Subjek burden adalah bentuk noun tunggal sehingga auxiliary yang sesuai adalah has).

10. C (returns)
Ketika dia kembali. Kita menggunakan simple present setelah when karena menunjukkan kejadian yang akan terjadi. Tidak mungkin dipilih ketika "dia akan kembali". "Akan kekmbali berarti belum kembali".

Baca juga : Kumpulan Soal SBMPTN Bahasa Inggris Tenses Bagian 2
               Kumpulan Soal SBMPTN Bahasa Inggris Passive Voice Bagian 1
               Soal Ujian PKN STAN Bahasa Inggris (TBI) 2018/2019

11. A (had just finished)
Menunjukkan kejadian berurutan. Kalimat tersebut membutuhkan kalimat aktif.

12. D (endeangers)
Butuh simple present karena tidak ada keterangan waktuu berarti dia kebenaran umum.

13. E (had finished)
Kata kuncinya adalah "allowed" yang menunjukkan bahwa kejadian tersebut adalah lampau. 

14. A (will have finished)
"by then" merupakan keterangan waktu yang menunjukkan future perfect tense.

15. B (having worked)
Having + V3 = after. Jadi jika diartikan "setelah bekerja selama...."

16. D (always play)
Menujukkan kebiasaan sehari-hari atau habitual action sehingga kita bisa menggunakan simple present tense.

17. A (I was jogging when the man asked for the time)
Ini merupakan dua kerjadian yang terjadi bersama-sama. Kejadian lama menggunakan past continuous sedangkan kejadian yang singkat dan sifatnya menyela menggunakan simple past).

18. E (will have worked)
Kata kuncinya adalah "for 5 years next month". Keterangan waktu tersebut menunjukkan durasi kejadian dan ada kata "next month" yang menunjukkan future. Seharusnya jawaban yang paling sesuai adalah will have been working (future perfect continuous). Namun, karena tidak ada dalam pilihan sehingga kita bisa memilih future perfect.

19. D (are going)
Menunjukkan rencana sehingga kita gunakan tenses simple future.

20. E (was looking)
Karena ada spesific time kejadian diwaktu lampau.

nah berapa jawaban kalian yang benar?

Post a Comment

0 Comments